PURWOKERTO- Bagi pecinta buku, inilah saat yang tepat untuk menambah koleksi buku. Sebab, di Moro kali ini sedang digelar Bazar Buku Penerbit Perintis. Bazar yang diselenggaran di Hall A2 tersebut, berlangsung hingga Minggu (31/5).
Supervisor Promotion Moro, Narko mengatakan, bazar ini menghadirkan promo spesial. “Ada promo diskon 10 hingga 50 persen. Untuk pengguna Moro member Club (MMC), semakin banyak bonus yang diperoleh,” tuturnya.
Pada pembelian buku yang dilabeli diskon 10 persen, konsumen mendapat tambahan diskon 10 persen. “Tambahan diskon diberikan khusus untuk diskon 10 persen dan pemegang MMC,” terang Narko.
Adapun buku yang disajikan terdiri dari buku anak, umum, agama dan lainnya. Konsumen yang tengah mencari berbagai jenis buku, baik fiksi maupun non fiksi pun dapat memilih dengan leluasa. “Buku yang disajikan cukup lengkap untuk panutan dan pengetahuan,” ujar Narko.
Lokasinya yang longgar dengan penataan buku yang rapi, semakin memudahkan konsumen mencari buku yang dibutuhkan. Buku-buku tersebut sudah dipisahkan menurut jenisnya dan diskon yang diberikan. Narko berharap, bazar buku kali ini mampu memberikan yang terbaik pada konsumen. “Kami ingin memudahkan konsumen yang hobi membaca atau yang ingin memulai mengkoleksi buku,” tutur Narko.(ely/bdg)
Facebook
Twitter
Instagram
Google+
YouTube
LinkedIn