PERSEMIAN: Menag Yaqut Cholil Qoumas meresmikan peluncuran SPAN dan UM-PTKIN di Jakarta (18/1). Siswa kini bisa langsung mengakses pengumuman kelulusannya.
JAKARTA – Panitia Nasional Seleksi Prestasi Akademik Nasional (SPAN) pada Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) Tahun 2022 hari ini mengumumkan hasil seleksi. Dari hampir 200 ribu siswa yang mengikuti seleksi, ada 73.944 siswa yang dinyatakan lulus.
“Hari ini panitia mengumumkan bahwa ada 73.944 siswa yang dinyatakan lulus seleksi SPAN-PTKIN 2022. Hasil seleksi ini tertuang dalam surat Nomor B-130/SPAN-UM/IV/2022 tentang Akses Pengumuman Hasil SPAN-PTKIN tahun 2022,” kata Ketua SPAN UM PTKIN Imam Taufiq kepada wartawan, Jumat (15/4).
“Peserta dapat mengecek kelulusan tersebut pada web http://pengumuman.span-ptkin.ac.id dengan memasukkan NISN,” tambahnya.
Pria yang juga menjabat sebagai Rektor UIN Walisongo Semarang itu mengatakan, peserta yang dinyatakan lulus harus melakukan registrasi atau daftar ulang di PTKIN tempat diterima sesuai jadwal masing-masing. Jika tidak maka akan dinyatakan gugur.
“Peserta yang telah lulus seleksi namun tidak melakukan proses pendaftaran ulang sesuai jadwal yang ditetapkan oleh masing-masing PTKIN, dinyatakan gugur atau mengundurkan diri,” tegasnya.
Imam menjelaskan, minat calon mahasiswa untuk masuk PTKIN sangat tinggi. Tahun ini, tercatat ada 172.971 siswa yang mengikuti SPAN-PTKIN dari 10.927 sekolah.
Siswa pelamar diberi kesempatan memilih dua PTKIN yang diminati. Pada masing-masing PTKIN pilihannya, mereka dapat memilih dua program studi (prodi). Urutan pilihan PTKIN dan program studi yang telah dipilih menjadi prioritas pilihan.
Laman Berikutnya: 1 2
Facebook
Twitter
Instagram
Google+
YouTube
LinkedIn