Situasi arus lalu lintas di simpang empat Wijahan. FIJRI/RADARMAS
KEMRANJEN – Arus lalu lintas ke arah Jakarta pada H+3 lebaran di wilayah timur Banyumas khususnya wilayah Kemranjen terpantau ramai lancar. Arus balik sudah mulai.
Ipda Teguh Pamuji selaku Padal Pospam Kemranjen di simpang empat Buntu menjelaskan peningkatan volume kendaraan ada. Namun, sedikit.
“Arus lalu lintas lancar terkendali di simpang empat Buntu,” terang Ipda Teguh, Kamis (5/5).
Antisipasi pada titik rawan kemacetan terus dilakukan dengan penempatan personil. Diantaranya di rel kereta api Randegan, Pasar Bangsa, simpang empat Wijahan dan SPBU Kedungpring.
“Antisipasi agar ketika terjadi crowded dapat lebih cepat tertangani melalui penempatan personil,” imbuhnya. (fij)
Facebook
Twitter
Instagram
Google+
YouTube
LinkedIn