DILENGKAPI CCTV : Salah satu lokasi parkir kendaraan di bagian depan Pasar Segamas. AMARULLAH NURCAHYO/RADARMAS
PURBALINGGA – Pendapatan parkir di Pasar Segamas tahun ini ditargetkan lebih dari Rp 1 miliar setahun. Target tidak berubah dibanding tahun sebelumnya.
Kepala UPT Pasar Segamas Adi Narwanto mengatakan, tahun lalu pencapaiannya sudah optimal dan diharapkan tahun tidak dinaikkan. Kontrak parkir terhitung mulai Maret dan hasilnya diupayakan maksimal.
Adi meminta kepada pengelola parkir tetap bisa menjalankan kontrak dengan penuh tanggungjawab. “Untuk target pasti diupayakan harus bisa tercapai. Hanya saja, kondisi di lapangan setiap tahun berbeda,” katanya.
Dituturkan, 32 titik lokasi parkir sudah dilengkapi CCTV. Namun pemilik kendaraan harus tetap mengantisipasi kendaraan maupun barang belajaan saat parkir.
“Cari lokasi parkir yang terpantau banyak orang. Jangan lupa mengunci kendaraan maupun menutup dengan mengunci pintu mobil. Meskipun ada CCTV, namun bukan berarti dibiarkan dan merasa sudah aman,” tuturnya. (amr/sus)
Facebook
Twitter
Instagram
Google+
YouTube
LinkedIn