Baturraden sebelum pandemi. Ilustrasi
BANYUMAS – Pandemi Covid-19 membuat target Pendapatan Asli Daerah (PAD) merosot tajam di tahun 2020 ini. Untuk itu, Pemkab Banyumas berupaya memulihkannya pada tahun 2021 mendatang. Dengan meningkatkan target PAD di sektor wisata menjadi Rp 16 miliar.
Hal tersebut dikatakan Kepala Dinas Pemuda Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata (Dinporabudpar) Banyumas, Asis Kusumandani. Menurut dia, tingginya target mencapai Rp 16 miliar khusus dari sektor pariwisata sebagai langkah untuk memulihkan perekonomian yang menurun drastis pada tahun 2020.
“Setelah dipertimbangkan, target tersebut dilakukan karena adanya kenaikan pada retribusi wisata,” kata dia.
Meski targetnya cukup tinggi, pihaknya merasa optimis. Karena menurut dia, beberapa tahun lalu target belasan miliar rupiah dapat teralisasi. Bahkan pada saat Pandemi Covid-19 tahun 2020, pihaknya menargetkan PAD dari pariwisata mencapai Rp 3,2 miliar dan telah terpenuhi.
Diberitakan sebelumnya, target PAD wisata tahun 2020 senilai Rp 12,5 miliar. Namun karena adanya pandemi Covid-19 dan wisata sempat tutup dilakukan revisi target menjadi Rp 3,2 miliar. Target tersebut saat ini sudah tembus hingga Rp 3,6 miliar. (ali)
Facebook
Twitter
Instagram
Google+
YouTube
LinkedIn